JADWAL keberangkatan Bus Pelita Indah tersedia bagi penumpang yang hendak melakukan perjalanan dari Trenggalek ke Tulungagung dan Surabaya. Perusahaan otobus (PO) ini menawarkan kelas nonekonomi (Patas) untuk rute tersebut.
Pelita Indah adalah perusahaan transportasi yang dirintis oleh Hartanto Banji selama 1980 hingga 1990. Bagi penggemar bus, armadanya disebut si Kulkas Biru dan menjadi salah satu raja rute Surabaya-Trenggalek (PP). Bus dengan warna biru merah ini menjadi pesaing kuat PO Harapan Jaya dan Sri Lestari.
Kalau mengutip dari akun Facebook-nya, bus Pelita Indah ini bermarkas di Jl Veteran 45, Kelurahan Ngantru, Sosutan, Kecamatan Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, melayani rute Trenggalek-Tulungagung-Kediri-Kertosono-Jombang-Mojokerto-Surabaya (PP).
Untuk informasi mengenai jadwal keberangkatan Bus Pelita Indah dari Trenggalek, Tulungagung dan Surabaya, dipastikan melalui tol panjang ya. Jadi, mungkin tidak akan berhenti di semua tempat. Untuk detailnya, ini keberangkatan Bus Pelita Indah:
Keberangkatan dari Trenggalek
– 05.00, 05.15, 06.00
– 06.55, 07.00, 10.45
– 11.10, 12.13, 12.55
– 13.40, 15.20, 16.00
– 16.07, 17.10, 17.20
Keberangkatan dari Tulungagung
– 05.52, 06.07, 06.52
– 07.52, 08.07, 11.37
– 12.07, 13.08, 13.52
– 14.37, 16.22, 17.07
– 17.52, 18.07, 18.22
Keberangkatan dari Surabaya
– 05.37, 06.07, 06.37
– 07.22, 07.52, 10.07
– 10.22, 11.08, 12.07
– 12.37, 16.22, 16.37
– 17.22, 18.07, 19.07
Tarif PO Pelita Indah Mulia
Trenggalek-Surabaya Kelas Patas via Tol
Berlaku mulai 16 Maret 2023 pukul 00.00 WIB (pemberangkatan dari Trenggalek)
a. Trenggalek-Tulungagung: Rp 10.000
b. Trenggalek-Kediri: Rp 20.000
c. Trenggalek-Kertosono/Jombang: Rp 35.000
d. Trenggalek-Surabaya: Rp 60.000
e. Tulungagung-Kediri: Rp 10.000
f. Tulungagung-Kertosono/Jombang: Rp 30.000
g. Tulungagung-Surabaya: Rp 50.000
h. Kediri-Kertosono/Jombang: Rp 20.000
i. Kediri-Surabaya: Rp 40.000
j. Kertosono/Jombang-Surabaya: Rp 30.000
Keterangan:
– Jadwal keberangkatan mengacu pada rilis di akun media sosial per 16 Maret 2023
– Tarif Bus Pelita Indah mengacu pada rilis di akun media sosial per 17 Maret 2023
– Sangat mungkin jadwal keberangkatan dan tarif, dapat berubah sewaktu-waktu
– Kontak: WA 0852 3129 0660
– Apabila kondektur menarik biaya lebih dari harga atau tarif, bisa menghubungi kontak di atas. Mohon disertakan seri dan nomor karcis, nama dan alamat