CITITRANS layani Bandara Juanda-Malang untuk penumpang pesawat yang mendarat di bandara itu dan akan melanjutkan perjalanan ke Malang. Rute yang sebaliknya, dilayani pula (Malang-Bandara Juanda), hingga penumpang turun di Terminal 1 dan 2.
Untuk layanan rute Bandara Juanda-Malang, perusahaan transportasi ini menurunkan semua penumpangnya (drop off) di Pool Cititrans Jl Ahmad Yani, Malang. Begitu pula, yang akan ke Bandara Juanda, berkumpul dan berangkat (pick up) dari pool itu.
Menurut media sosial resminya, informasi mengenai Cititrans layani Bandara Juanda-Malang ini mengenakan tarif mulai Rp 135.000 untuk sekali jalan, dengan fasilitas armada 8 captain seat, full tol, dan USB charging. Tarif ini valid per 18 Januari 2025.
Untuk jadwal keberangkatan Cititrans adalah sebagai berikut:
Rute Juanda-Malang
– 04.50, 07.20, 09.50, 12.15
– 14.45, 17.15, 19.45, 22.15
Rute Malang-Juanda
– 02.45, 04.45, 07.15, 09.15
– 11.45, 14.15, 16.45, 19.15
Cititrans meluncur di pasar transportasi sejak 11 September 2005, dengan Pool Pertama Cititrans di Jl Imam Bonjol, Bandung. Waktu itu melayani rute ke Semanggi-Jakarta lewat 4 armada.
Kini sudah merambah layanan hingga Jakarta, Bandung, Tangerang, Soekarno Hatta International Airport, Depok, Bekasi, Cirebon, Bandara Ahmad Yani, Tegal, Solo, Jogja, Surabaya, Malang, Balikpapan, dan Samarinda.
Cara Pemesanan Tiket Cititrans
1. Cari rute perjalanan: mulai dengan mengisi tanggal keberangkatan, kota, lokasi dan rute
2. Jadwal dan kursi: pilih jadwal keberangkatan, pilih tempat duduk
3. Isi data penumpang: setelah memilih jadwal dan kursi, isi data pemesan yang dapat dihubungi dan data penumpang yang berangkat
4. Selesaikan pembayaran: ada beragam metode pembayaran, pilih yang paling nyaman
Kehadiran Cititrans, terutama untuk rute Bandara Juanda-Malang (PP) memberikan opsi lain cara menuju Bandara Juanda. Bukan hanya travel atau carter saja, bahkan, membuka persaingan dengan moda transportasi lain.
Semisal, bus-bus yang selama ini melayani rute Malang-Surabaya (Terminal Purabaya Bungurasih Sidoarjo) atau transportasi online yang lebih fleksibel jam keberangkatannya. Ditunjang dengan infrstruktur jalan tol yang makin mempercepat akses tujuan. (*)